Kerukunan Sedulur Kediri Balikpapan KSKB Adakan Buka Bersama Dan Berbagi Santunan
New Jurnalis. Balikpapan.
Kerukunan Sedulur Kediri Balikpapan KSKB menggelar buka bersama warga di Sekretariat Jln.Soekarno Hatta km 2 Kelurahan Gunung Samarinda pada Sabtu ( 22/03/25).
Pada acara tersebut diberikan santunan untuk anak yatim dan kaum duafa warga Kediri.
Ketua KSKB Sukimin mengatakan
" Pada bulan Ramadhan ini kami KSKB selain menggelar acara berbuka bersama dan dilanjutkan dengan memberikan santunan kepada anak yatim piatu dan duafa .
Ada 45 orang yang kita santuni . Alhamdulillah sudah terlaksana dengan baik dan lancar .Yang kita santuni adalah warga Kediri secara ekonomi masih kurang dan Alhamdulillah dari donatur kita warga Kediri yang mampu .Alangkah indahnya kita berbagi ke sesama pada bulan suci Ramadhan ini. Dari kita untuk kita. Semoga bermanfaat untuk warga ." tuturnya.
Selanjutnya Sukimin mengatakan untuk kedepannya KSKB akan merayakan Idul Qurban serta melaksanakan Qurban.
Insya Alloh nanti kita melaksanakan kegiatan Maulud Nabi dan sekalian memperingati Hari Ulang Tahun Kerukunan Sedulur Kediri Balikpapan." tutupnya .
Jurnalis - Lilik.S.
Komentar
Posting Komentar