Kwarda Kaltim Ajak Sinergi Gugus Darma Balikpapan
New Jurnalis. Com - Balikpapan Pengurus Pramuka Kwartir Daerah Kalimantan Timur (Kwarda Kaltim) menyambangi dan silaturahmi dengan anggota Gugus Darma Balikpapan (GDB) ,pada Selasa (8/10/2024). Bertempat kediaman ketua GDB Triyono, seluruh anggota GDB merasa Bahagia menyambut kehadiran rombongan Kwarda Kaltim.
Pada kesempatan tersebut Ketua Kwarda Kaltim Fachruddin Djaprie memaparkan program-program Kwarda Kaltim yang telah dilakukan dibawah kepemimpinannya. Kak Fachruddin begitu dirinya disapa menyambut baik hadirnya Gugus Darma didalam Pramuka.
“Kita akan coba libatkan peran Gugus Darma ini kedepan nantinya, keberadaan Gugus Darma semoga bisa juga dibentuk didaerah-daerah lainnya”ujar Fachruddin.
Selain itu dirinya berharap anggaran Pramuka Kwarda Kaltim tahun 2025 dapat meningkat dua kali lipat. Hal ini tentunya tak lain karena Majelis Pembimbing Daerah (Mabida) Gerakan Pramuka Kaltim Bapak Isran Noor sangat peduli akan peran Pramuk selama ini.
“Semua sangat berterima kasih dengan Pak Isran Noor yang telah sangat memberikan perhatian pada Pramuka. Kita harus akui dan memberi apresiasi pada beliau”, terang Fachruddin.
Begitu lanjutnya dengan Kwarcab yang tidak memiliki anggaran, Kwarda Kaltim akan memberikan dukungan. Sehingga dalam kegiatan Kwarda Kaltim, peserta dari Kwarcab tersebut tidak perlu lagi dibebani oleh pembiayaan, semua bisa diambil alih Kwarda Kaltim.
Dilain pihak Ketua GDB Triyono berharap hadirnya Ketua Kwarda Kaltim dan pengurus menjadi angin segar buat GDB. Dimana selama ini GDB dalam segala situasi tetap berupaya eksis dan memberikan kontribusi pada Gerakan Pramuka di tingkat Kwartir Cabang.
“Kami berharap kedepan ada sinergi antara Gugus Darma Balikpapan dengan Kwarda Kaltim. Sehingga Gugus Darma ini bisa terus memberikan sumbangsih untuk perkembangan Pramuka di kaltim” harap Triyono.
Komentar
Posting Komentar